Bukannya tanpa alasan kenapa kami membanggakan diri, karena memang tidaklah mudah untuk mendapatkan sertifikat ini dengan skema FSC™ yang berbasis hutan masyarakat. Menurut pengalaman kami selama proses penilaian tidaklah semudah yang dibayangkan yang hanya memenuhi 10 prinsip dari FSC™ karena setelah ditelusuri lebih detail mungkin lebih dari 50 aturan, syarat dan ketentuan yang dikeluarkan oleh pemerintah lokal maupun pemerintah pusat.
Pada awal pengajuan sertifikasi KSU Alas Mandiri KTI mempunyai luas lahan 152,60 ha dengan anggota sebanyak 265 orang yang tersebar di 10 desa dan 2 kecamatan di Kabupaten Probolinggo Jawa Timur. Kenapa kami memilih Kecamatan Krucil dan Kecamatan Tiris untuk dikelola dalam suatu Forest Management Unit (FMU)? karena sejak 2002 kami telah merintis penanaman di 2 kecamatan tersebut. Sampai saat ini penanaman di daerah tersebut mencapai 3.000-an ha.
Adapun Visi KAM KTI adalah: Menciptakan dan mengelola hutan rakyat secara lestari dengan mematuhi semua peraturan perundangan yang berlaku serta pedoman FSC™ guna mensejahterakan anggota koperasi dan masyarakat sekitar.
Sedangkan Misi KAM KTI adalah: Mempunyai area kelola yang bersertifikat secara luas dan lestari; Menghormati norma masyarakat dan mematuhi semua peraturan perundangan yang berlaku serta semua prinsip, standar, dan kriteria FSC™ dalam pengelolaan hutan rakyat untuk jangka panjang; Ikut menjaga kelestarian lingkungan sekitar dan Meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan anggota.
Jenis tanaman apa saja yang terdaftar untuk produk FSC™? KSU Alas Mandiri KTI memiliki tanaman FSC™ dengan jenis-jenis sebagai berikut:
- Sengon Laut (Paraserianthes falcataria)
- Mahoni (Swietenia mahagony)
- Mindi (Melia azedarach)
- Balsa (Ochroma lagopus)
- Gmelina (Gmelina arborea)
- Jabon (Anthocepalus cadamba)
- Anggrung (Trema orientalis)
Lahan di Kecamatan Krucil dan Tiris adalah daerah pegunungan dengan ketinggian 800-1300 mdpl. Jumlah lahan yang disertifikasi adalah 352 lokasi di lahan milik masyarakat.
Apakah ada kontak yang dapat saya hubungi?
BalasHapus