Jumat, 29 Agustus 2014

Kunjungan Penyuluh dan Kelompok Tani



Dalam rangka meningkatkan kapasitas pelaku utama dan penyuluh pendamping kemitraan hutan rakyat di bidang perkoperasian, kami diundang untuk mengikuti Pembekalan Bidang Perkoperasian yang digagas oleh Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Kehutanan (BP2SDMK) Kementerian Kehutanan. Kegiatan Pembekalan Perkoperasian ini dimaksudkan untuk memberikan pemahaman mengenai perkoperasian serta mendorong pengembangan koperasi di wilayah kerja masing-masing.


Dalam rangkaian kegiatan Pembekalan bidang Perkoperasian ini, pada hari Rabu, 13 Agustus 2014 yang dilakukan di sidoarjo. Dan pada kesempatan kali ini kami mendapatkan kesempatan kunjungan kerja sekitar 120 orang peserta meliputi penyuluh kehutanan sebagai pendamping kemitraan dan ketua kelompok tani hutan rakyat dari berbagai wilayah di Pulau Jawa untuk melaksanakan diskusi dan fieldtrip ke kantor Koperasi Alas Mandiri KTI (KAM KTI). Tujuan fieldtrip ini adalah untuk memperoleh gambaran secara langsung mengenai kegiatan-kegiatan di Koperasi kami yang telah menerapkan prinsip Responsible Forest Management (RFM) serta melakukan sharing mengenai strategi-strategi terkait pengelolaan koperasi hasil hutan rakyat 

Para peserta kegiatan diskusi dan fieldtrip Pembekalan Bidang Perkoperasian ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Badan P2SDM Kehutanan, Dr. Ir. Amir Wardhana, M.For.Sc, yang diterima oleh Habib Qodir Al-Hamid selaku Penasehat di KAM KTI, Perwakilan dari PT. Kutai Timber Indonesia Probolinggo dan didampingi oleh Kepala Dinas Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Probolinggo, Raharjo, SP. M. MA